Membuat Kue Bolu Kukus Coklat

Kalau berbicara mengenai kue bolu kukus coklat ini pasti anak-anak saya sangat suka. Makanya saya tidak pernah absen meski dua minggu sekali atau satu bulan sekali membuat kue basah tersebut. Tak tahu kenapa, kue yang satu ini memang sudah sangat dikenal banyak orang dan kebanyakan suka sekali, apalagi dijadikan teman minum kopi atau teh.

Ya memang lain sih, kalau orang lain biasanya menyajikan kue ini untuk acara tertentu, keluarga saya justru sebaliknya di hari-hari biasa saja sering minta dibuatkan kue enak tersebut. Wajar memang mengingat kue ini memang enak, tekstur lembut dan rasanya yang pas di lidah. Kalau-kalau ada rekan yang juga ingin membuat sendiri kue ini maka bisa bergabung dengan saya di sini untuk belajar membuatnya.

Kue Bolu Kukus Coklat

Bicara masalah pembuatan, Resep Kue Bolu Kukus Coklat ini bisa dikatakan membuatnya tidak sulit. Selain prosesnya yang tidak sulit, bahan kue ini juga tidak sulit untuk disiapkan. Diantaranya, bahan yang kita butuhkan antara lain mentega, gula pasir, tepung terigu dan beberapa bahan lain. Bagi yang ingin belajar membuat kue ini bisa menyiapkan semua bahannya seperti di bawah ini.

Bahan - bahan yang dibutuhkan

Kalau membuat bolu sepertinya bahan - bahan tidak perlu dibahas sampai detail karena biasanya memang bahan yang dibutuhkan tidak begitu banyak dan tidak berbeda jauh dengan jenis kue bolu lain. Kalau kita sudah biasa membuat kue bolu maka variasi atau jenis bolu coklat ini juga tidak jauh berbeda. Langsung kita siapkan saja bahan yang dibutuhkan.

Bahan:
- 200 gram mentega, lelehkan di atas api sedang
- 100 gram gula pasir
- 100 gram tepung terigu
- 50 gram coklat bubuk
- 10 gram ovalet / pelembut kue
- 5 butir telur ayam
- 1/2 kaleng susu kental manis coklat
- selai strawberry secukupnya

Ya tidak banyak bukan bahan-bahan yang harus disiapkan? Makanya tidak usah ragu untuk belajar membuat sendiri kue tersebut. Sayang loh kalau kita sampai tidak bisa membuat sendiri kue yang cukup terkenal dan banyak di sukai ini. Bisa dipelajari terlebih dahulu bahan-bahan di atas kalau sudah paham baru kita melangkah ke proses pembuatan.

Di atas sudah saya katakan bahwa kue bolu kukus coklat ini tidak sulit untuk di buat. Untuk membuatnya kita tinggal membuat adonan dari bahan yang ada lalu memasukkannya ke dalam loyang dan mengukusnya.

Meski begitu mungkin yang perlu diperhatikan ukuran atau takaran bahan yang dibutuhkan. Hal ini untuk mencegah agar bolu tidak bantat. Ya sudah, sekarang langkah-langkah membuat kue tersebut bisa diikuti sebagai berikut.

Cara membuat kue bolu kukus coklat

Tujuan saya membahas mengenai bolu ini adalah untuk mengajak orang lain belajar membuat bolu sendiri di rumah. Karena itu sudah pasti selain menerangkan atau membahas mengenai bahan atau bumbu yang dibutuhkan saya juga membahas bagaimana proses pengolahan kue tersebut. Maka dari itu yang belum bisa membuat bolu dan ingin belajar bisa mengikuti langkah - langkah berikut!

  1. Kocok gula, telur dan ovalet dengan kecepatan tinggi hingga mengembang. Setelah itu masukkan tepung terigu, coklat bubuk dan susu kental manis, aduk hingga rata.
  2. Kemudian masukkan mentega yang telah dilelehkan, dan aduk lagi hingga rata. Lalu tuang adonan ke dalam loyang persegi yang telah diolesi mentega sebelumnya.
  3. Kukus di atas api sedang selama 30 menit atau tunggu hingga matang, angkat dan dinginkan.
  4. Keluarkan kue dari cetakan, lalu belah kue menjadi dua bagian dengan rata. Setelah itu olesi dengan selai strawberry pada bagian bawahnya, lalu tutup kembali dengan bagian kue yang lain.
  5. Potong-potong kue menurut selera.
  6. Siap untuk dihidangkan.

Bagaimana, benar kan tidak sulit untuk membuat kue tersebut? Ya, sekarang kita bisa mencoba belajar untuk membuat sendiri kue bolu kukus coklat tersebut di rumah. Dengan kue yang kita buat tersebut kita bisa memberikan kejutan ke semua orang. 
0 Komentar untuk "Membuat Kue Bolu Kukus Coklat"

Back To Top